Monday, 12 February 2018 10:59

Pelantikan Ormawa Fakultas Syariah

Written by

Jum’at (9/2)Dekan Fakultas Syariah Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pekalongan, Dr. Akhmad Jalaludin M.A melantik kepengurusan Ormawa Fakultas Syariah periode 2018. Bertempat di Auditorium IAIN Pekalongan, ada lima ormawa yang terlibat dalam pelantikan diantarannya SEMA-F, DEMA-F, HMJ HK, HMJ HES, dan HMJ HTNI.

Pelantikan tersebut dihadiri oleh Dr. H. Mohammad Hasan Bisri, M.Ag (Wadek 3 Fasya), H. Mubarok, M. S.I (Kajur HK), H. Mohammad Fateh, M.Ag (Kajur HES), Ahmad Muchsin, M.Hum (Kajur HTN), Zulfa Fauziyah Thoha, S.E, M.S.I (Kepala Subbag. Akademi Kemahasiswaan dan Alumni Fakultas Syariah), dan Hj. Ida Isnawati, SE, M. S.I (Kepala Bagian Tata Usaha Fakultas Syariah). Acara pelantikan berlangsung dengan lancar dan hikmat. Dalam sambutannya, Dr. Akhmad Jalaludin M.A menyampaikan Visi Fakultas Syariah yaitu "Menjadi Fakultas yang terkemuka dan kompetitif dalam pengembangan ilmu syariah dan hukum berwawasan keindonesiaan di tingkat nasional pada tahun 2036" serta mengucapkan selamat atas dilantiknya pengurus ormawa Fakultas Syariah, akan tetapi kata selamat ini bukan atas bekerja melainkan lebih ke beban tanggung jawab yang tidak hanya di dunia maupun di akhirat, dan berharap agar Ormawa Fakultas Syariah bisa melaksakan tugas dan kewajiban mereka sebagai aktivitis mahasiswa dengan sebaik baiknya. Tidak hanya itu beliau juga menyampaikan tentang 4 pilar IAIN Pekalongan yaitu Spirituality, Scientes, Enterpreneur, dan Nationality.

Acara tersebut diakhiri dengan foto bersama ormawa Fakultas Syariah dan berjabat tangan dengan Pengelola Fakultas Syariah.