Friday, 18 November 2022 18:28

Fasya UIN Gusdur Lakukan Benchmarking di IAIN Ponorogo

Written by

Fakultas Syariah UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan melakukan kunjungan kerja ke Fakultas Syariah IAIN Ponorogo, pada Jumat dan Sabtu, 18 s.d 19 November 2022 di Kampus IAIN Ponorogo, Jalan Puspita Jaya, Pintu, Jenangan, Ponorogo Jawa Timur. Acara bertajuk "Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama" ini dijalin untuk dapat memperkuat sinergi antar kedua lembaga. "Tindak lanju kerja sama diperlukan melalui kolaborasi, dengan menggunakan bantuan teknologi sehingga tidak perlu langsung tatap muka. Ini juga merupakan langkah dari bagian Kurikulum MBKM", ujar Dekan Fakultas Syariah UIN Gusdur, Dr. Akhmad Jalaludin, M.A., dalam sambutannya.

Selanjutnya, Dekan Fakultas Syariah IAIN Ponorogo, Dr. Hj. Khusniati Rofiah, M.S.I, dalam sambutannya menerima baik kedatangan tim Fakultas Syariah UIN Gusdur. "Kegiatan ini akan mempererat silaturahmi dan semakin mempermudah melakukan kerja sama. Kampus IAIN Ponorogo juga memiliki kondisi yang tidak jauh berbeda dengan Pekalongan, contohnya memiliki 3 (tiga) jurusanm di antaranya Jurusan Hukum Keluarga Islam, Jurusan Hukum Ekonomi Syariah, dan Jurusan Hukum Tatanegara, sehingga sangat cocok untuk saling bertukar informasi tentang pengembangan lembaga." 

Last modified on Monday, 21 November 2022 08:28